Contoh Tata Tertib Perpustakaan Sekolah

Tata tertib merupakan sebuah peraturan yang dibuat secara tertulis dan mengikat pada anggota yang masuk perpustakaan itu berada. Dalam membuat tata tertib tersebut, tidak sertamerta membuat sendiri peraturan tersebut, melainkan ada persetujuan dari pihak pihak lain, atau anggota yang berada didalamnya, Untuk peraturan perustakaan sekolah biasanya para pustakawan atau pengelola perpustakaan akan merancang peraturan tersebut, setelah rancangan peraturan itu selesai biasanya pustakawan akan meminta persetujuan kepala instansi tempat perpustakaan itu berada misalnya kepala sekolah.

Dalam tata tertib perpustakaan sekolah biasanya meliputi larangan - larangan dan juga hak dan kewajiban para anggota perpustakaan tersebut, dan juga terdapat sanksi bagi yang melanggar peraturan yang telah dibuat tersebut, baik sanksi hukuman ataupun sanksi denda.

Para pustakawan apabila sudah membuat peraturan perpustakaan yang telah disetujui kepala sekolah, alangkah baiknya peraturan tersebut di sosialisasikan kepada anggota perpustakaan tersebut, baik dengan cara membuat selebaran yang di bagikan kepada anggota perpustakaan tersebut atau bisa dengan membuat poster yang di tempel di tiap kelas anggota perpustakaan tersebut, dan yang harus di perhatikan adalah tempat penempelan perpustakaan tersebut yang harus sesuai agar dapat dengan mudah para anggota perpustakaan menemukan atau dapat mudah membaca peraturan tersebut. Peraturan perpustakaan yang biasanya ada peraturan untuk siswa dan untuk guru, peraturan yang diperuntukan untuk siswa sebaiknya di masukan juga pada kartu anggota perpustakaan, yang bertujuan agar anggota dapat dengan mudah membaca dan mengetahui larangan dan kewajibanya.

Demikian sedikit ulasan tentang cara pembuatan peraturan atau tata tertib perpustakaan sekolah, dan di sini saya akan kasih contohnya. Buat sobat pustakawan silahkan berkreasi sendiri dan menyesuikan dengan lingkungan di mana perpustakaan sobat berada.

Sekian dan terimakasih.
*untuk memperbesar gambar silahkan klik pada gambar tersebut

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Contoh Program Kerja Perpustakaan SD

Latihan Soal Ujian UT Perpustakaan

Cara ambil uang di bapertarum bagi PNS